Beasiswa Garda Muda Berkelana ke Banda Neira untuk Umum

Beasiswa Garda Muda Berkelana ke Banda Neira untuk Umum. Program ini cocok untuk kamu yang suka terhadap volunteer yang ingin mengeksplor Banda Neira dengan program Beasiswa.

Baca juga Beasiswa S1 Bintang Beasiswa untuk Kuliah

Beasiswa Garda Muda Berkelana
Beasiswa Garda Muda Berkelana

Beasiswa Garda Muda Berkelana

Program Beasiswa ini diberikan oleh Garda Muda Indonesia. Garda Muda Indonesia adalah organisasi yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat khususnya di daerah 3T daerah Tertinggal, Terdepan dan Terluar.

Perlu kamu ketahui bahwa kegiatan ini diluncurkan dengan tersebut adalah memfasilitasi pemuda seluruh Indonesia untuk berkontribusi dalam memaksimalkan kualitas sumber daya manusia.

Nantinya anda akan mengikuti kegiatan di daerah Banda Neira, tepatnya di desa Dender, kecamatan Banda, kabupaten Maluku Tengah.

Baca Juga  Beasiswa Ekspedisi Negeri Kopi Batch 2 untuk Umum

Komponen Beasiswa Garda Muda Berkelana

Berikut ini adalah komponen Beasiswa yang bisa anda dapatkan jika kamu dinyatakan diterima pada program beasiswa ini

  • Transportasi pulang – pergi dari meeting point
  • Transportasi lokal di lokasi pengabdian
  • Program permberdayaan dan pendampingan fasilitator
  • Tempat tinggal dan konsumsi selama kegiatan
  • Sarana dan prasarana program
  • Sertifikat nasional yang ditanda tangani pemerintah setempat dan founder Garda Muda Indonesia
  • Atribut pengabdian dan merchandise
  • ID card sebagai tanda pengenal
  • Perizinan program kuliah untuk mengikuti program
  • Pengalaman dan relasi

Persyaratan Pendaftaran

Berikut ini adalah persyaratan pendaftaran program beasiswa ini

  • Pelamar adalah pemuda – pemudi Indonesia
  • Usia pelamar minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun
  • Terbuka untuk segala jenjang pendidikan
  • Bersedia mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir serta aktif berdiskusi selama program kerja
  • Berkomitmen dan bertanggung jawab penuh dalam berkontribusi dan mendedikasikan diri kepada masyarakat
  • Siap terhadap tantangan dan perubahan yang terjadi selama pengabdian serta dapat beradaptasi terhadap lingkungan baru
  • Memiliki jiwa sosial, aktif, kreatif, inovatif, serta keterampilan pemecahan masalah
  • Menghargai pendapat dan menerima keputusan bersama
  • Tertib serta mematuhi segala peraturan selama pengabdian
Baca Juga  Beasiswa Pengabdi Muda 10 Beasiswa Pendidikan Sampai Lulus

Prosedur Pendaftaran

Pendaftaran dilakukan secara online. Silahkan anda daftarkan diri anda pada link berikut ini: https://linktr.ee/gardamuda.idn

Selain melakukan pendaftaran secara online, silahkan melakukan ketentuan berikut ini

  • Wajib follow akun sosial media official dan mention 5 teman kamu di poster official program
  • Unggah twibbon di feed IG dan story menggunakan caption yang paling kreatif, serta mention 5 teman dan akun official
  • Share poster ke minimal 3 grup WA, Line , atau Telegram
  • Membayar commitment fee sebesar Rp. 75 ribu jika lolos seleksi berkas
Syarat Beasiswa Garda Muda Berkelana
Syarat Beasiswa Garda Muda Berkelana

Timeline Pendaftaran

Berikut ini timeline pendaftaran program beasiswa ini

  • Deadline pendaftaran: 10 April 2024
  • Pengumuman seleksi berkas: 19 April 2024
  • Commitment fee dan donasi: 19 – 26 April 2024
  • Seleksi wawancara: 27 – 30 April 2024
  • Pengumuman fully dan partial funded: 2 Mei 2024
  • Konfirmasi: 2 – 8  Mei 2024
  • Registrasi self-funded: 10 Maret – 8 Mei 2024
  • Pelaksanaan program: 20 Juni – 2 Juli 2024
Baca Juga  Beasiswa Ekspedisi Bawean Island Pelosok Negeri untuk Umum

Kontak Resmi

Jika kamu ingin mendapatkan informasi lebih lanjut silahkan anda kunjungi akun sosial media penyelenggara. Bila kamu memiliki pertanyaan silahkan anda hubungi kontak sebagai berikut

Email: gardamudaindonesia@gmail.com
IG: @gardamuda.idn
Nomor: +62 859‑6031‑1120

Demikianlah informasi lengkap terkait Beasiswa Garda Muda Berkelana yang bisa anda coba. Silahkan anda bagikan informasi ini kepada sahabat dan keluarga anda yang membutuhkan.

5/5 - (2 votes)

Tinggalkan komentar