Beasiswa S2 Jepang 2023-2024

Daftarbeasiswa.com| Halo sahabat pencari beasiswa, ada kabar gembira yang ingin kuliah ke Jepang. Ada pendaftaran beasiswa S2 Jepang 2023-2024 yang bisa kamu ikuti. Beasiswa Ke Jepang ini dikhususkan bagi kamu yang ingin melanjutkan kuliah S2 ke Jepang ya pada tahun pelajaran 2023. Beasiswa S2 Jepang ini diberikan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Monbukagakusho/MEXT) yang menawarkan beasiswa bagi yang ingin belajar di universitas pascasarjana di Jepang sebagai research students (mahasiswa peneliti).

Pelamar dapat melanjutkan ke jenjang master/doktor bila lulus ujian masuk, tetapi dapat pula langsung masuk ke program pasca-sarjana tanpa masa research students, bila mendapat izin/telah lulus ujian masuk di universitas di Jepang. Bagaimana menarik Bukan?

Selaian benefit atau keuntungan anda bisa melanjutkan kuliah S2 di Jepang dengan gratis maka anda akan mendapatkan beberapa fasilitas yang diberikan. Berikut ini fasilitas yang anda akan terima jika anda dinyatakan sebagai penerima beasiswa S2 Jepang ini:

  1. Pertama keuntungan yang anda dapatkan adalah Biaya kuliah ditanggung sepenuhnya
  2. Tunjangan hidup sebesar kurang lebih ¥143.000/bulan (research students), ¥144.000/bulan (mahasiswa S2), ¥145.000/bulan (mahasiswa S3), Bagaiamana menarik bukan?
  3. Tiket pesawat pergi pulang Indonesia – Jepang. Tiket ini diberikan kepada anda disaat berangkat dan di saat sudah menyelesaikan studi S2 di Jepang
  4. Bebas biaya pengurusan visa pelajar
  5. Beberapa universitas menyediakan asrama. Untuk universitas yang tidak menyediakan asrama, universitas dapat membantu mencarikan tempat tinggal jika dibutuhkan. Biaya dibayarkan dari tunjangan hidup yang diberikan.
  6. Tanpa ikatan dinas

Persyaratan Beasiswa S2 Jepang 2023-2024

Beasiswa S2 Jepang
Beasiswa S2 Jepang

Lalu apa saja persyaratan yang dibutuhkan untuk melanjutkan S2 Ke Jepang di tahun 2023?

  1. Usia maksimal 34 tahun pada tanggal 1 April tahun keberangkatan.
  2. Lulusan D4/ S1/ S2.
  3. Memilih bidang studi yang berada pada rumpun ilmu yang sama dengan bidang studi di jenjang pendidikan sebelumnya.
  4. Diutamakan IPK akhir jenjang pendidikan sebelumnya minimal 3.2
  5. Melampirkan salah satu sertifikat kemampuan bahasa Inggris atau bahasa Jepang, dengan skor diutamakan sbb:
    ● TOEFL-PBT/ITP minimal 570
    ● TOEFL-iBT minimal 80
    ● IELTS minimal 6.5
    ● TOEIC L&R minimal 820
    ● TOEIC S&W minimal 300
    ● Japanese Language Proficiency Test (JLPT) minimal level 2/ N2
    (TOEFL Like dan TOEFL Prediction tidak dapat digunakan. Sertifikat TOEFL/ TOEIC yang dapat digunakan untuk mendaftar adalah hanya terbitan dari ETS.
    NAT-TEST/J-TEST tidak dapat digunakan.)
  6. Sehat jasmani dan rohani. Pelamar tidak diperbolehkan dalam keadaan hamil selama proses seleksi berlangsung hingga keberangkatan ke Jepang bagi yang lolos seleksi.
  7. Bersedia belajar bahasa Jepang bagi yang belum menguasai bahasa Jepang.
  8. Memenuhi salah satu dari persyaratan akademik berikut (klik di sini –PDF)
  9. Bagi pelamar yang memiliki salah satu kondisi/ situasi berikut, tidak dapat mendaftar beasiswa program ini. Silakan membaca pada link berikut (klik disini -PDF)
Baca Juga  Beasiswa S2 Jepang 2022-2023

Berkas Domumen Persyaratan

Berikut ini berkas dokumen yang perlu anda siapkan dalam mendaftar beasiswa S2 ke Jepang ini

    1. Lembar print-out e-mail konfirmasi registrasi online, yang berisi nomor ujian pelamar (pelajari bagian PROSEDUR PENDAFTARAN poin 2-3).
    2. Application Form
      ● Pasfoto berwarna
      Ukuran 3,5 x 4,5 cm. Formal. Latar polos, warna latar bebas.
      Diambil 6 bulan terakhir.
      Tempel pasfoto pada kotak yang tersedia pada setiap application form, bukan di-print atau fotokopi.
    3. Placement Preference Application Form.
    4. Field of Study and Research Program Plan..
      Dokumen pada poin 2, 3 dan 4 formatnya berubah setiap tahun.
      Format terbaru akan diunggah saat pendaftaran telah dibuka.
  1. Fotokopi Transkrip Nilai jenjang pendidikan terakhir yang dilegalisasi.
    Transkrip nilai harus dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang dan dilegalisasi/dicap basah asli oleh perguruan tinggi pelamar.
  2. Fotokopi Ijazah jenjang pendidikan terakhir yang dilegalisasi atau Surat Keterangan Lulus (SKL).
    Ijazah atau SKL harus dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang dan dilegalisasi/dicap basah asli oleh perguruan tinggi pelamar.
  3. Surat rekomendasi dari rektor/dekan/ketua jurusan/dosen universitas jenjang pendidikan terakhir (salah satunya saja).
    Surat rekomendasi berisi mengenai pribadi pelamar dan ditulis dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang. Wajib dilampirkan bagi pelamar yang belum maupun sudah bekerja. Format surat bebas.
  4. Surat rekomendasi dari atasan atau supervisor bagi yang sedang bekerja.
    Surat rekomendasi berisi mengenai pribadi pelamar dan ditulis dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang. Format surat bebas.
  5. Abstrak penelitian/skripsi/tesis jenjang pendidikan terakhir.
    Abstrak ditulis dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang.
  6. Portofolio hasil karya atau rekaman bagi yang memilih bidang seni atau desain.
  7. Fotokopi sertifikat/hasil nilai TOEFL/IELTS/TOEIC/JLPT (lampirkan minimal satu jenis sertifikat).
Baca Juga  Beasiswa Mitsui Bussan Scholarship untuk Kuliah S1 di Jepang

Namun ada beberapa hal yang perlu anda pahami dan anda harus patuhi beberapa aturan diantaranya:

  1. Dokumen yang dibutuhkan harus dibuat dalam kertas ukuran A4. Apabila tidak memungkinkan, silakan lipat dokumen tersebut menjadi seukuran A4.
  2. Semua dokumen jangan di-steples, jangan dijilid, jangan dilubangi, cukup di-klip agar tidak tercecer, kecuali portofolio.
  3. Dokumen dibuat sebanyak 4 bundel (1 bundel asli dan 3 bundel fotokopi) yang disusun sesuai urutan (poin 1 sampai 11).
  4. Mohon untuk tidak melampirkan ijazah dan transkrip nilai yang asli. Khusus untuk kedua dokumen ini, yang dimaksud dengan asli yaitu fotokopi ijazah dan transkrip nilai yang telah dilegalisasi/dicap basah asli oleh perguruan tinggi.
  5. Pelamar yang pendidikan terakhirnya adalah pendidikan profesi, mohon untuk melampirkan juga ijazah dan transkrip nilai pendidikan sarjananya.
  6. Lengkapi seluruh dokumen yang diperlukan sesuai instruksi. Dokumen yang tidak sesuai instruksi tidak akan diproses.

Prosedur Pendaftaran Beasiswa S2 Jepang 2023-2024

Lalu bagaimana prosedur pendaftaran beasiswa S2 Ke Jepang ini?

  1. Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan saja yang boleh mendaftar.
  2. Pelamar melakukan registrasi online terlebih dahulu melalui website yang tautannya akan dicantumkan saat pendaftaran telah dibuka.
  3. Setelah melakukan registrasi online, Anda akan menerima e-mail konfirmasi. Silakan cetak e-mail tersebut dan harap menyimpan/mengingat “Nomor Ujian” yang Anda terima. Apabila dalam 5 menit Anda tidak menerima e-mail konfirmasi, silakan cek kotak spam pada e-mail Anda.
  4. Lengkapi dokumen-dokumen yang diperlukan. Daftar dokumen dapat dilihat pada keterangan sebelumnya.
  5. Seluruh dokumen yang sudah dilengkapi dan disusun sesuai urutan dimasukkan ke dalam 1 amplop besar (minimal ukuran A4 ).
  6. Berkas dikirim atau diserahkan langsung ke:
    Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan)
    Kedutaan Besar Jepang
    Jl. M.H. Thamrin No. 24. Jakarta 10350
  7. Kami tidak menerima berkas yang dikirim melalui jasa pengiriman ojek online.
  8. Hanya pelamar dengan dokumen lengkap dan diterima tidak melewati batas waktu yang akan diproses. Dokumen yang telah dikirim ke Kedutaan Besar Jepang tidak dapat dikembalikan dengan alasan apapun.
Baca Juga  Beasiswa MEXT 2024 Monbukagakusho Diploma S1 S2 S3 Jepang

Tahapan Penerimaan Beasiswa S2 Jepang 2023-2024

TAHAP PENYELEKSIAN

Sistem penyeleksian yang digunakan adalah sistem gugur. Tahap penyeleksian beasiswa ini yaitu:

I.  Tahap Primary Screening
1. Seleksi Dokumen.

Pengumuman hasil seleksi dokumen akan ditampilkan di situs Kedutaan Besar Jepang dengan menampilkan “Nomor Ujian” pelamar. Bagi yang lulus seleksi dokumen akan dipanggil untuk mengikuti seleksi ujian tulis.
2. Ujian Tulis
Pada tahap ini peserta akan menghadapi ujian bahasa Inggris dan bahasa Jepang. Ujian diadakan serentak di Jakarta, Surabaya, Medan, Denpasar, dan Makassar.
3. Ujian Wawancara

Bagi yang lulus seleksi ujian tulis akan dipanggil untuk mengikuti ujian wawancara di Kedutaan Besar Jepang di Jakarta. Biaya transportasi dan akomodasi tidak ditanggung oleh Kedutaan Besar Jepang.

II.Tahap Secondary Screening

1.
Bagi yang lulus primary screening akan Kedutaan Besar Jepang rekomendasikan ke Monbukagakusho/ MEXT. Berkas peserta akan bersaing dengan berkas peserta dari negara lain pada tahap ini.
2.
Peserta yang telah lulus sampai tahap ini akan diberikan surat keterangan lulus primary screening dan berkas yang telah dicap oleh Kedutaan Besar Jepang, sebagai persyaratan untuk mendapatkan Letter of Acceptance (LOA) dari universitas di Jepang.
3.
Peserta yang lulus seleksi akhir (secondary screening) di Monbukagakusho/ MEXT akan menjadi penerima beasiswa. Pengumuman final akan diumumkan pada bulan Desember.

Apabila anda kurang memahami dan ada yang perlu ditanyakan, silakan hubungi Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan) Kedutaan Besar Jepang di nomor (021) 3192-4308 atau e-mail beasiswa@dj.mofa.go.jp.

Demikian informasi terbaru tentang beasiswa S2 Jepang 2023-2024 yang bisa kami berikan, Silahkan bagikan informasi ini kepada saudara dan sahabat anda. Terima kasih

5/5 - (25 votes)

Tinggalkan komentar