Beasiswa ILF 2023 2024 diberikan kepada anda siswa SMA SMK Sederajat yang ingin melanjutkan kuliah S1 dengan Beasiswa S1 Fully Funded. Program ini merupakan salah satu beasiswa UKT yang bisa anda coba hingga anda menyelesaikan pendidikan S1 maksimal sampai dengan semester 8.
Daftar Isi
Apa itu Beasiswa ILF 2023 2024?
Beasiswa ILF 2023 2024 dikenal juga dengan program Indonesian Leadership Foundation. Program ini sudah 2 tahun terakhir yaitu tahun 2022 dan tahun 2021 diluncurkan. Sudah banyak lulusan SMA SMK Sederajat yang mendapatkan program bantuan beasiswa ini.
Perlu anda ketahui bahwa Indonesian Leadership Foundation atau dikenal dengan ILF merupakan organisasi non-profit Kristen yang sudah berdiri sejak tahun 2010 yang berkedudukan di Maryland, USA.
Yayasan ini memiliki tujuan untuk menciptakan calon pemimpin masa depan Indonesia yang akan membawa dampak transformasi di Indonesia. Untuk mencapai tujuan ini, yayasan memberikan program beasiswa ini.
Program Beasiswa ILF 2023 diberikan kepada anda lulusan SMA/SMK sederajat yang akan melanjutkan ke jenjang pendidikan S1 di Indonesia serta membutuhkan bantuan finansial untuk membantu biaya perkuliahan.
Program ini berikan kepada anda pelamar yang memiliki potensi kepemimpinan di masa mendatang serta wajib berkontribusi penting bagi lingkungan dan masyarakat.
Komponen Beasiswa ILF
Jika anda dinyatakan diterima pada program beasiswa ini bahwa anda akan mendapatkan bantuan biaya UKT persemester hingga maksimal semester 8.
Untuk biaya lainnya di tanggung oleh peserta secara mandiri.
Persyaratan Pendaftaran
Jika anda berminat untuk mendaftarkan diri pada program ini maka berikut ini adalah persyaratan pendaftaran program beasiswa ini:
- Pelamar adalah Warga Negara Indonesia (WNI).
- Pelamar wajib Beragama Kristen atau Katolik.
- Pelamar wajib memiliki nilai akademis yang baik.
- Menunjukan kualitas kepemimpinan dan berpotensi memegang fungsi kepemimpinan di masa mendatang.
- Akan menempuh pendidikan pada salah satu universitas terakreditasi di Indonesia.
- Menunjukan bukti pendaftaran universitas.
- Pelamar merupakan pelajar yang membutuhkan bantuan finansial untuk melanjutkan ke jenjang S1.
- Mengisi formulir aplikasi Beasiswa ILF 2023 dengan jelas dan disertai dokumen-dokumen pendukung yang lengkap.
- Bersedia menjadi relawan paruh waktu ILF selama minimal 1 (satu) tahun setelah menyelesaikan studi/lulus.
Dokumen Pendaftaran
Selain anda wajib memenuhi persyaratan diatas, maka anda wajib menyertakan dokumen pendaftaran sebagai berikut
- Formulir Pendaftaran Beasiswa ILF 2023
- Scan nilai rapor SMA/SMK sederajat mulai dari kelas X
- Scan slip gaji orang tua dalam 3 (tiga) bulan terakhir.
Jika orang tua tidak memiliki slip gaji, Pemohon beasiswa dapat melampirkan surat keterangan penghasilan yang ditandatangani oleh orang tua. - Formulir Rekomendasi 1
- Formulir Rekomendasi 2
Pemberi rekomendasi 1 dan 2 harus dari 2 (dua) orang yang berbeda dan bukan teman, keluarga, saudara, ataupun Pemohon sendiri. Rekomendasi boleh diberikan oleh guru, pelatih olahraga, pembimbing rohani, pemimpin gereja/organisasi
Silahkan anda baca sebagai referensi sebagai berikut Surat Rekomendasi Beasiswa - Scan dokumen-dokumen pendukung menjadi 1 file (contoh: sertifikat, piagam, bukti pendaftaran universitas, dll)
Perlu anda ketahui dan ikuti bahwa semua dokumen harus dinamai sesuai dengan ketentuan berikut ini:
- Nama Lengkap-Formulir-Pendaftaran-Beasiswa-ILF-2023.pdf
- Nama Lengkap-Scan-Nilai-Rapor.pdf
- Nama Lengkap-Slip-Gaji-Orang-Tua.pdf
- Nama Lengkap-Formulir-Rekomendasi-1.pdf
- Nama Lengkap-Formulir-Rekomendasi-2.pdf
- Nama Lengkap-Dokumen-Pendukung.pdf
Prosedur Pendaftaran
Proses pendaftaran dilakukan secara online siapkan dokumen pendaftaran yang anda butuhkan dan lakukan pendaftaran pada link berikut ini : Form Pendaftaran
Silahkan anda tulis setiap berkas pendaftaran sesuai dengan ketentuan yang diminta oleh penyelenggara.
Kontak Resmi
Jika anda ingin mendapatkan informasi lebih lanjut terkait informasi ini silahkan anda kunjungi website resmi penyelenggara. Bila kamu ada pertanyaan silahkan anda hubungi kontak yang tersedia:
Website https://www.indonesianleadership.org/
Email scholarships@indonesianleadership.org
Demikianlah informasi lengkap terkait program beasiswa ILF 2023 2024 yang bisa anda coba. SIlahkan anda bagikan informasi ini kepada sahabat dan keluarga anda.
Saya adalah penerima beasiswa (Awerdee) BPPDN Calon Dosen 2013 S2 Pendidikan IPA Universitas Pendidikan Indonesia. Memiliki beberapa website yang memberikan informasi tentang beasiswa supaya teman-teman dapat merasakan apa yang saya rasakan yaitu menjadi Awardee sebuah program beasiswa.